Simulasi Visitasi sebagai Praktek Penggalian Data bagi PK Bapas Nusakambangan

    Simulasi Visitasi sebagai Praktek Penggalian Data bagi PK Bapas Nusakambangan
    Simulasi Visitasi sebagai Praktek Penggalian Data bagi PK Bapas Nusakambangan

    Cilacap - PK Bapas Nusakambangan yang sedang mengikuti Diklat Jabatan Fungsional Tertentu Pembimbing Kemasyarakatan Angkatan L tengah berada pada sesi pelatihan pelaksanaan Simulasi Penelitian Kemasyarakatan atau disebut Visitasi ke Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan.

    Setelah kurang lebih 3 minggu mendapatkan materi terkait tugas dan fungsi jabatan Pembimbing Kemasyarakatan, kini saatnya materi tersebut disimulasikan kedalam praktek lapangan secara online melalui aplikasi zoom terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan yang berada di UPT terpilih, Selasa (20/09/2022).

    PK Bapas Nusakambangan melakukan simulasi terhadap salah satu WBP yang berada di Rutan Kelas I Depok. PK Bapas Nusakambangan menuangkan segala ilmu yang telah didapatkan salah satunya untuk melakukan pengumpulan data dalam litmas. Tentu saja belum melakukan simulasi, PK Bapas Nusakambangan terlebih dahulu menyusun perencanaan terkait data apa yang perlu digali dari WBP yang bersangkutan sehingga dapat menghasilkan informasi yang akan dituangkan kedalam penelitian kemasyarakatan.

    Sebelum membuat perencanaan, PK Bapas Nusakambangan melakukan identifikasi masalah yang kemudian akan timbul rumusan masalah serta dibutuhkan studi dokumen yang harus dilakukan untuk mendapatkan gambaran terkait WBP yang bersangkutan. 

    "Kegiatan Visitasi ini wadah bagi peserta untuk mempraktekkan materi yang telah diperoleh sebelumnya. Jadi ada beberapa materi yang terkait dengan kegiatan visitasi ini terutama materi tentang perencanaan dan pengumpulan data dalam litmas. Materi itu sudah bapak ibu peroleh, maka pada saat ini para peserta untuk mengimplementasikan data apa saja yang dibutuhkan data jenis apa saja yang akan dikumpulkan" ungkap Tatan selaku Pembimbing dalam membuka kegiatan visitasi yang akan diikuti oleh para peserta diklat.

    /yoantanamal

    pk bapas bapas simulasi kumham jateng
    yoan tanamal

    yoan tanamal

    Artikel Sebelumnya

    Sub Bagian Keamanan Lapas Karanganyar Kenalkan...

    Artikel Berikutnya

    PK Bapas Nusakambangan lakukan litmas lanjutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kearifan Masyarakat Bali Sejalan dengan Semangat World Water Forum ke-10
    Para Pemimpin Negara Tiba di Bali Hadiri World Water Forum ke-10
    Menparekraf Ajak Komunitas Bali Ikut Sukseskan Pelaksanaan World Water Forum ke-10

    Ikuti Kami